Partai Garuda Dukung Prabowo: Sosok Berjiwa Negarawan dan Bisa Menyatukan
Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana mengatakan jika Partai Garuda resmi mendukung Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto da ...
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana mengatakan jika Partai Garuda resmi mendukung Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dari Koalisi Indonesia Maju pada Pemilu 2024 mendatang.
Ridha Sabana menilai jika keputusan ini telah melalui proses panjang di internal partai dan memang pada akhirnya keputusan jatuh kepada sosok Prabowo Subianto.
“Kita mengikuti tentunya memulai proses yang cukup panjang, karena kita percaya bahwa kami mempunyai DNA yang sama dalam kebangsaan bersama Prabowo dan Partai Koalisi Indonesia Maju,” tutur Ahmad Ridha ketika diwawancarai TIMES Indonesia saat menghadiri Rapimnas Partai Demokrat di JCC, Jakarta Pusat, Kamis (21/9/2023).
Ia menilai jika Prabowo merupakan sosok yang berjiwa kenegarawan dan tokoh yang bisa menyatukan semua elemen tanpa membedakan identitas. Hal itulah yang menjadi modal yang sangat penting untuk memimpin sebuah negara yang heterogen dan majemuk.
“Kita saksikan, yang sangat berjiwa ke negarawanan ya beliau, dan kita mengetahui beliau salah satu tokoh yang di Republik ini yang bisa menyatukan tanpa membedakan identitas. Saya kira itu hal yang penting dalam bernegara dan itu adalah modal yang sangat penting juga untuk pemimpinan sebuah negara yang sangat heterogen dan majemuk,” tutur Ketum Partai Garuda tersebut.
Terlebih lagi, menurut nya, sosok Prabowo juga memiliki latar belakang militer, wawasan kebudayaan, kebangsaan dan tentu hal tersebut bisa menggetarkan seluruh pemuda di Indonesia serta itulah bukti Prabowo adalah pilihan yang tepat.
“Dengan latar belakang militer, pendidikan dan wawasan kebuayaan kebangsaan, wawasan internasionalnya, internasional tentunya exposurenya dia cukup. Itu luar biasa menggetarkan seluruh pemuda di Indonesia dan itu sangat dirasakan dan terbukti bahwa pilihan kita adalah hal yang tepat,” ucapnya.
Ketika ditanya mengenai peluang siapa sosok yang berpeluang mendampingi Prabowo dalam kontestasi Pilpres 2024, ia enggan berkomentar karena ia menegaskan jika Partai Garuda tidak pernah memberikan syarat apapun dan akan mengikuti keputusan Prabowo.
“Saya tidak akan komen disitu, karena Partai kami sejak awal menyatakan dukungan kepada Pak Prabowo tanpa syarat. Jadi saya akan mengikuti apa yang menjadi keputusan dari Pak Prabowo dan tentunya, saya yakin beliau akan berkomunikasi dengan partai koalisi,” ujarnya Ridha Sabana .
Waketum sekaligus Juru Bicara Partai Garuda Teddy Gusnaidi juga mengatakan jika Partai Garuda sangat mengapresiasi Prabowo yang merelakan dirinya serta pengabdiannya bagi bangsa yang cukup besar.
“Beliau akan mewakafkan dirinya demi negeri ini," kata Teddy saat diwawancarai di Kantor DPP Partai Garuda, Jakarta, Sabtu (23/9/2023).
Menurut Teddy, dalam setiap pemilu, seringkali muncul sosok yang bersifat palsu, tidak autentik, berpura-pura menjadi pribadi yang sangat sopan tanpa cacat, seolah-olah menjadi sosok yang sangat luhur. Namun, Teddy mengatakan jika Ketum Partai Gerindra tersebut bukan sifat yang seperti itu, melainkan memang karakter alami dari sosok Prabowo.
"Prabowo tidak bisa seperti itu, bahkan untuk berakting di depan cermin pada acara Mata Najwa beliau tidak bisa, karena yang bisa melakukan itu hanyalah orang-orang yang sudah terbiasa berakting," kata Waketum Partai Garuda ini. (*)
Apa Reaksi Anda?