Mengenal Aliong Mus, Punya Segudang Pengalaman Dunia Politik hingga Jadi Ketua TKD Prabowo Gibran Malut

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran pada Senin (20/11/2023) telah mengeluarkan seputar keputusan untuk penunjukan ketua tim pemenang di daerah-daerah. Di Maluku Ut ...

November 22, 2023 - 11:30
Mengenal Aliong Mus, Punya Segudang Pengalaman Dunia Politik hingga Jadi Ketua TKD Prabowo Gibran Malut

TIMESINDONESIA, TERNATE – Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran pada Senin (20/11/2023) telah mengeluarkan seputar keputusan untuk penunjukan ketua tim pemenang di daerah-daerah. Di Maluku Utara sendiri, Bupati Kabupaten Pulau Taliabu Aliong Mus ditunjuk sebagai ketua TIM Pemenangan Prabowo dan Gibran. 

Lantas bagaimana perjalanan karir politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini hingga dipercayakan menjadi ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Maluku Utara. 

Aliong Mus yang lahir 3 Oktober 1977 di Desa Gela, Kabupaten Pulau Taliabu saat ini menjabat sebagai bupati dua priode di Pulau Taliabu. 

Sebelum menjadi Bupati, dirinya tercatat pernah juga menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku Utara dan Ketua DPRD Pulau Taliabu. 

Politisi muda ini sudah teruji kemampuannya dalam dunia perpolitikan, pada pilkada tahun 2019, Aliong dianggap sebagai orang yang sangat berperan besar dalam memenangkan pemilihan bupati di Taliabu dan Kepulauan Sula.

Sejak awal terjun ke dunia politik, dirinya bergabung dengan Partai Golkar hingga saat ini. Aliong Mus dikenal sebagai politisi yang memiliki komunikasi baik, ini terbukti dengan relasi yang dirinya miliki. 

Dalam kariernya sebagai Bupati, Aliong Mus juga banyak pendapat penghargaan atas prestasi yang telah ia torehkan dalam pembangunan insfraatruktur, dunia pendidikan dan kesehatan di Taliabu. 

Sebagai Bupati pertama di Taliabu, dirinya mendapatkan pekerjaan berat dengan harus membangun Kabupaten yang baru dimekarkan pada tahun 2013. Meski begitu, setelah dua proode menjadi Bupati Aliong Mus berhasil meletakan dasar pembangunan di Taliabu.

Pengalaman organisasi Aliong Mus di antaranya adalah anggota HMI Surabaya, anggota KAHMI Malut, anggota KNPI Provinsi Malut, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pulau Morotai, Bendahara DPD I Partai Golkar Provinsi Malut, dan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Pulau Taliabu. Lalu, anggota DPRD Provinsi Maluku Utara, Fraksi Partai Golkar 2009-2014, Ketua DPRD Kab. Pulau Taliabu, Provinsi Maluku Utara 2014-2015, dan Bupati Pulau Taliabu 2015-2020. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow