Megawati Lestari: Perempuan Harus Menjadi Subjek, Bukan Objek Pemberdayaan

Caleg DPRD NTB dari Partai Golkar, Megawati Lestari, menyoroti pentingnya merubah pendekatan dalam pemberdayaan perempuan di daerah. ...

Oktober 9, 2023 - 13:00
Megawati Lestari: Perempuan Harus Menjadi Subjek, Bukan Objek Pemberdayaan

TIMESINDONESIA, MATARAM – Caleg DPRD NTB dari Partai Golkar, Megawati Lestari, menyoroti pentingnya merubah pendekatan dalam pemberdayaan perempuan di daerah. Ia menggarisbawahi perlunya membuat perempuan sebagai subiek pemberdayaan, bukan sekadar objek. 

"Kalau mau berhasil optimal dan ada akselerasi, maka saya pikir harus ada perubahan pendekatan. Perempuan harus mulai menjadi subjek, caranya dengan memberikan wadah, aksesbilitas, dan kesempatan yang sama untuk berekspresi," kata Megawati Lestari, di Mataram, Senin (9/10/2023).

Menurut Megawati, NTB yang terkenal sebagai salah satu destinasi wisata unggulan nasional punya banyak alternatif yang bisa mendukung pemberdayaan perempuan. Konsep halal tourism dan moslem friendly destination yang menjadi branding, juga menjadi kekuatan tersendiri untuk menyediakn wadah dan akses bagi pemberdayaan perempuan.

"Branding NTB sebagai destinasi wisata bisa menjadi daya ungkitnya. Perlu diadakan banyak event, khususnya ekonomi kreatif (Ekraf) penunjang pariwisata yang khusus untuk perempuan dan para santriwati," ujar Megawati.

Megawati menggagas ide Festival dan Pameran Ekraf Perempuan dan Santriwati sebagai langkah nyata dalam memberdayakan perempuan. 

Dia menekankan bahwa para santriwati memiliki keterampilan dan produk UMKM yang mumpuni, tetapi keterserapan mereka di dunia kerja masih belum optimal. 

"Dengan kolaborasi event-event Muslim Fashion dan melibatkan santriwati, saya meyakini bahwa dampak positifnya akan dirasakan oleh masyarakat NTB," paparnya.

"Kekuatan santriwati NTB  jangan dianggap remeh karena banyak yang  memiliki talenta tersembunyi ," imbuh Megawati.

Perjuangan Megawati Lestari untuk Pemberdayaan Perempuan
Megawati memiliki tekad kuat untuk memperjuangkan festival dan pameran Ekraf santriwati jika terpilih sebagai anggota DPRD NTB. Dia percaya bahwa pemberdayaan perempuan harus bersifat holistik dan melibatkan perubahan mindset masyarakat. 

"Pemberdayaan perempuan harus holistik. Kita sudah bina kasih keterampilan dan dampingi, akan tetapi kalau wadah berekspresi tidak diciptakan maka akan percuma. Inshaa Allah ini yang akan saya perjuangkan," katanya.

Dengan visi dan komitmennya yang kuat, dia bertekad memimpin gerakan baru dalam pemberdayaan perempuan di NTB. Dengan mengubah paradigma dari objek menjadi subjek, Megawati Lestari berharap NTB akan melahirkan generasi perempuan yang tangguh dan berdaya saing. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow