Mahasiswi UM, Sukses Raih Juara Kedua Ajang Puteri Indonesia Jatim 2024
Prestasi membanggakan ditorehkan oleh mahasiswi Universitas Negeri Malang (UM) atas nama Aurelia Fiona Widodo. Dia berhasil meraih juara kedua ajang Puteri Indonesia Jawa ...
TIMESINDONESIA, MALANG – Prestasi membanggakan ditorehkan oleh mahasiswi Universitas Negeri Malang (UM) atas nama Aurelia Fiona Widodo. Dia berhasil meraih juara kedua ajang Puteri Indonesia Jawa Timur 2024. Kontes ajang kecantikan itu sendiri diselenggarakan pada Jum’at, 24 November 2023 di Ballroom Novotel Samator Surabaya.
Mahasiswi Program Studi Bioteknologi Departemen Sains Terapan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) UM Malang itu berhasil melengserkan ratusan kontestan lain yang ikut dalam ajang tersebut. Berkat kepiawaian dan pesona yang memukau, Aurelia berhasil meraih posisi prestisius sebagai juara kedua.
Keberhasilan Aurelia mencapai juara kedua tidak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya sendiri, tetapi juga memberikan kehormatan bagi UM. Aurelia membuktikan bahwa melalui pencapaian ini kecerdasan dan keindahan dapat bersinergi, menciptakan teladan bagi generasi muda yang berkeinginan meraih prestasi baik di bidang akademik maupun kecantikan.
"Ya sangat senang sekaligus bangga atas capaian ini," ucapnya Senin (27/11/2023).
Ajang Puteri Indonesia Jawa Timur 2024 tidak hanya menjadi wadah untuk menemukan wajah-wajah baru yang menginspirasi, tetapi juga sebagai panggung bagi mereka yang berkomitmen untuk mengukir prestasi di berbagai bidang.
Dia pun mengucapkan banyak pihak, seperti kepada kampus tempat dia belajar, yang telah mendukungnya hingga akhrinya bisa meraih juara. "Yang pasti tidak akan puas disini, saya akan terus belajar dan mengembangkan diri, sehingga bisa membanggakan banyak orang, termasuk instansi pendidikan saya," imbuhnya.
Pihaknya berharap, prestasi ini bisa menjadi motivasi, khususnya bagi mahasiswa lain, agar semangat untuk mengembangkan dirinya. Tak hanya di bidang akademik, tetapi di berbagai hal lainya yang menjadi minat dan bakat masing-masing. (*)
Apa Reaksi Anda?