Magang MBKM di Koperasi SAE Pujon, Mahasiswa Polbangtan Malang Lakukan Ini

Mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan Malang) mengikuti magang dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Magang dilakukan di Koperasi S ...

Oktober 6, 2023 - 15:00
Magang MBKM di Koperasi SAE Pujon, Mahasiswa Polbangtan Malang Lakukan Ini

TIMESINDONESIA, MALANG – Mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan Malang) mengikuti magang dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Magang dilakukan di Koperasi SAE Pujon, Kabupaten Malang.

Program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemenristekdikbud) ini merupakan upaya dalam mendukung terciptanya lulusan yang berkompeten, unggul dan berkepribadian. 

Sebanyak 8 mahasiswa Polbangtan Malang mengikuti program magang MBKM sejak kedatangan pada Rabu (6/9/2023). Mereka diberikan pengarahan oleh Yustian Dwi Cahyo, pembimbing eksternal berkaitan dengan keberadaan Koperasi SAE Pujon.

Yustian menuturkan bahwa Koperasi SAE Pujon mendukung penuh kerjasama dengan Polbangtan Malang dalam program magang ini. Menurutnya, selain dapat meningkatkan kerjasama menuju koperasi adidaya, juga dapat sebagai jembatan civitas akademika untuk dapat melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Ia menjelaskan, dalam proses magang, mahasiswa diberikan tugas ke beberapa unit, seperti unit inti dan unit diversifikasi. Unit inti terdiri atas persusuan, peternakan, pakan, dan sumber daya manusia. Sedangkan unit diversivikasi seperti unit rearing (pemelihaan ternak). 

"Kami juga melakukan evaluasi kegiatan setiap minggunya," ujar Yustian.

Polbangtan-SAE-Pujon-2.jpg

Yustian menambahkan, kegiatan pada unit-unit tersebut akan difokuskan terkait teknologi dan bioteknologi. Seperti pada unit peternakan terkait inseminasi menggunakan semen sexing. Pun pada unit persusuan bioteknologi fermentasi yogurt, serta beberapa teknologi terkait uji kualitas susu dan digitalisasi pos penampungan susu pada tingkat peternak.

"Serta teknologi dalam analisis kualitas bahan baku konsentrat sapi perah," imbuhnya.

Mahasiswa Polbangtan Malang yang mengikuti magang MBKM di Koperasi SAE Pujon juga dilibatkan pada program percepatan vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) dalam upaya mewujudkan jatim bangkit setelah wabah PMK. 

Mahasiswa magang, lanjut dia, juga akan dilibatkan dalam program penanganan limbah peternakan sapi perah yang mengacu pada regenerative agriculture atau pertanian berkelanjutan. 

"Hal ini merupakan tujuan utama dari fokus pemerintah menuju indonesia zero emision 2060," ujar Yustian Dwi Cahyo melanjutkan.

Dia menandaskan bahwa mahasiswa Polbangtan Malang yang mengikuti magang MBKM akan diajak melakukan diskusi dan evaluas terkait isu-isu global dunia peternakan pada umumnya. Hal itu bertujuan mendidik mahasiswa agar memiliki jiwa yang tangguh serta memiliki manajemen problem solving yang baik sehingga mampu bersaing secara nasional maupun internasional. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow