KSM-T Unisma Malang Mengulik Pasar Sapi di Desa Pajaran
Mahasiswa KSM-T Unisma Malang telah melakukan survei tentang pasar hewan yang berada di Desa Pajaran Kec. Poncokusumo Kab. Malang.
TIMESINDONESIA, MALANG – Mahasiswa KSM-T Unisma Malang telah melakukan survei tentang pasar hewan yang berada di Desa Pajaran Kec. Poncokusumo Kab. Malang.
Pasar hewan ini memiliki banyak hewan berkualitas tinggi. Hasil survei menunjukkan bahwa pasar hewan di Desa Pajaran Kec. Poncokusumo menawarkan berbagai jenis sapi mulai dari limousin, simental, pegon, peranakan ongol dan brangus.
Sedangkan untuk jenis kambing ada kaligesing, etawa dan jawaranda. Para pedagang di pasar ini telah memastikan kesehatan dan kualitas hewan-hewan yang mereka jual, serta memberikan pelayanan yang baik kepada pembeli.
Pasar sapi ini beralamat di JL. Argosuko RT. 16 RW. 04, Wangkalor, Dusun Krajan, Desa Pajaran, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65157. Pasar sapi di Desa Pajaran tersebut menjual dua jenis hewan ternak diataranya adalah sapi dan kambing. Tujuan adanya Pasar hewan di Pajaran sebagai wadah peternak sekitar untuk menperjualbelikan hasil ternak tersebut. Pasar sapi di Desa Pajaran buka setiap hari Rabu dan Sabtu mulai dari pukul 06.00 – 14.00 WIB.
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Survei ini dilakukan sebagai dari upaya untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang keberadaan pasar hewan berkualitas tinggi di wilayah tersebut. Selain itu, tim mahasiswa KSM-T juga telah aktif dalam menyebarluaskan informasi tentang pasar hewan ini kepada masyarakat melalui berbagai media sosial. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan keberadaan pasar hewan yang berkualitas tinggi di Desa Pajaran Kec. Poncokusumo, serta mengajak mereka untuk memanfaatkan fasilitas ini untuk kebutuhan ternak mereka.
Dengan demikian, melalui kerjasama antara tim mahasiswa KSM-T Universitas Islam Malang dan pengurus pasar sapi, diharapkan pasar hewan yang terletak di Desa Pajaran ini dapat terus mengalami pertumbuhan yang signifikan. Berikut link youtube kegiatan mahasiswa KSM-T Unisma Malang di pasar sapi Desa Pajaran. (*)
https://youtu.be/3spn4JfSjnY?si=tgJ0XbgIV9ipnPr0
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
*)Pewarta: Mahasiswa KSM-T Kelompok 9 Universitas Islam Malang (UNISMA)
Apa Reaksi Anda?