Kolaborasi penelitian Teknik Elektro Unisma Malang, UTHM Malaysia dan Unmer
Kolaborasi dalam penelitian di perguruan tinggi adalah langkah yang sangat penting untuk meningkatkan kualitas penelitian, memperluas akses ke sumber daya, dan mencapai dampak yang lebih besar dalam dunia…
TIMESINDONESIA, MALANG – Kolaborasi dalam penelitian di perguruan tinggi adalah langkah yang sangat penting untuk meningkatkan kualitas penelitian, memperluas akses ke sumber daya, dan mencapai dampak yang lebih besar dalam dunia ilmiah dan masyarakat.
Pada tanggal 2 September 2023, sebuah kolaborasi riset berlangsung antara Program Studi Teknik Elektro di Universitas Islam Malang, Fakultas Kejuruteraan Elektrik & Elektronik (FKEE) di Universiti Tun Hussein Onn (UTHM) Malaysia, dan Program Studi Teknik Elektro di Universitas Merdeka Malang.
Kegiatan riset ini dilaksanakan di laboratorium Teknik Elektro, Fakultas Teknik Unisma Malang, dan merupakan kelanjutan dari kolaborasi riset tahap awal yang telah dilakukan pada bulan Agustus 2023, dengan kunjungan dua staf dari Teknik Elektro Unisma ke laboratorium Power Electronics di FKEE UTHM.
Kolaborasi riset ini melibatkan sinergi penelitian dari tiga perguruan tinggi dan melibatkan sejumlah peneliti, antara lain Mohammad Jasa Afroni, ST., MT., Ph.D, Efendi S Wirateruna, ST., MSc, Bambang Minto, ST., MT (Unisma), Prof Wahyu Mulyo Utomo, ST., MT., Ph D (UTHM), dan Aries Boedi Setiawan, ST., MM (Unmer).
Kegiatan kolaborasi internasional ini secara keseluruhan fokus pada teknologi pemanfaatan energi surya untuk membangkitkan listrik. Ini termasuk praktik perakitan Inverter, metode Maximum Power Point Tracking (MPPT), dan presentasi Laboratorium PLTS di Universitas Merdeka.
Ketiga institusi ini memiliki kesamaan dalam bidang kajian teknologi pembangkit listrik tenaga surya dan potensinya untuk menjadi kegiatan penelitian kolaborasi Perguruan Tinggi dalam skala internasional. (*)
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Apa Reaksi Anda?