Kenakan Pakaian Adat, Sivitas Akademi Unisma Malang Lakukan Sosialisasi Penggunaan Pakan Flushing

Dosen dan mahasiswa Fakultas Peternakan Unisma Malang telah melakukan pengabdian Masyarakat di Padepokan Arum Sabil Desa Tanggul Kulon Kabupaten Jember

Agustus 31, 2023 - 12:20
Kenakan Pakaian Adat, Sivitas Akademi Unisma Malang Lakukan Sosialisasi Penggunaan Pakan Flushing

TIMESINDONESIA, MALANG – Dosen dan mahasiswa Fakultas Peternakan Unisma Malang telah melakukan pengabdian Masyarakat di Padepokan Arum Sabil Desa Tanggul Kulon Kabupaten Jember bersama Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya Taruna Bhumi (P4S Taruna Bhumi). Kegiatan yang dilakukan berupa sosialisasi dan pelatihan pembuatan pakan flushing berbentuk cube wafer.

Pakan flushing merupakan pakan yang diformulasikan khusus dan diberikan dalam periode tertentu seperti sebelum perkawinan, sebelum bunting dan setelah beranak. Pakan flushing diberikan pada kambing domba dengan tujuan memperbaiki kualitas reproduksi domba dan kambing. Pemberian pakan flushing akan meningkatkan potensi prolifik (beranak kembar) pada ternak kambing dan domba lokal Indonesia.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Pelatihan-2.jpg

Pada kegiatan ini turut menghadirkan pakar nutrisi reproduksi anggota post doctoral Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yaitu Dr. Aeni Nurlatifah, S.Pt M.Si. Beliau merupakan program doctor IPB University dan juga Post Doctoral L'institut agro Montpellier di Prancis. Workshop yang disampaikan pada kegiatan ini berupa sosialisasi peranan pakan flushing, management pergudangan dan pest control serta pelatihan penyusunan ransum flushing berbahan lokal Indonesia. Ransum ini berbahan dasar limbah pertanian dan juga limbah sayuran pasar dengan suplementasi minyak ikan lemuru. Pakan flushing ini nantinya akan dibentuk dengan berbagai bentuk yaitu wafer cube dan juga pellet kemudian diterapkan pada peternakan anggota binaan P4S Taruna Bhumi.

Acara ini dihadiri oleh para peternak kambing dan domba desa tanggul kulon, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Jumlah peserta yang hadir sebanyak 50 orang yang terdiri dari 35 orang peternak, 3 orang dosen (Dr. Ir. Umi Kalsum, M.P., Ir. Brahmadhita Pratama Mahardhika, M.Si IPP, dan Hadi Apriliawan, S.Tp M.P), 8 Orang Mahasiswa Fakultas Peternakan, Pakar Nutrisi Reproduksi (Dr. Aeni Nurlatifah, S.Pt M.Si), Pakar Kesehatan Hewan (drh. Dewi Mariam), Kepala P4S Taruna Bhumi (H.M Arum Sabil, S.P), dan Kepala Desa Tanggul Kulon (Arifin Wahyuono).

Pelatihan-3.jpg

Acara ini dikemas dengan menarik, seluruh panitia yang merupakan mahasiswa fakultas peternakan menggunakan pakaian adat Nusantara karena bertepatan pelaksanaanya dilakukan di Bulan Agustus. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk memperingati HUT Republik Indonesia serta mengenang jasa para pahlawan Bangsa Indonesia. Selama acara berjalan para peternak sangat antusias mengikuti kegiatan pengabdian ini.

Peternak merasakan manfaat berupa adanya tambahan ilmu management pakan dan pemeliharaan kambing domba untuk peningkatan produktivitas dan reproduksi. Para peternak aktif bertanya khususnya mengenai cara pembuatan pakan flushing berbahan lokal. Mitra dalam kegiatan ini yaitu P4S Taruna Bhumi sangat mensuport seluruh kegiatan dan berkontribusi besar untuk menyediakan sarana dan prasarana berupa kandang, ternak kambing domba, dan juga menjadi wadah untuk para civitas akademi mentransfer ilmu mengenai nutrisi dan pakan ternak juga management Kesehatan ternak. ()*

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow