Kawal Demokrasi Indonesia, Sivitas STIKI Malang Berpartisipasi Dalam Quick Count TPS Bersama Lembaga Survei dan Mitra Perguruan Tinggi

Pemilu telah berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024, dikenal sebagai Pesta Demokrasi ini turut memuat partisipasi dari kalangan

Februari 16, 2024 - 08:30
Kawal Demokrasi Indonesia, Sivitas STIKI Malang Berpartisipasi Dalam Quick Count TPS Bersama Lembaga Survei dan Mitra Perguruan Tinggi

TIMESINDONESIA, MALANG – Pemilu telah berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024, dikenal sebagai Pesta Demokrasi ini turut memuat  partisipasi dari kalangan mahasiswa dan akademisi dalam memeriahkan dan mengawal kelancaran Pemilu 2024, dimana kolaborasi dalam bidang teknologi dan politik dinantikan sebagai penentu jalannya Pemilu kali ini. 

Hal ini dapat terlihat dari kegiatan kolaborasi STIKI Malang, UMM, Lembaga Survei Cyrus Network, dan Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Indonesia dalam melaksanakan pendampingan aplikasi Quick Count untuk Pemilu 2024. Kegiatan ini menjadi perhatian utama karena terdapat implementasi aplikasi Election oleh para mahasiswa didampingi para dosen.

Partisipan pada kegiatan ini terdiri dari dosen dan mahasiswa wilayah Jawa Timur. Mereka hadir untuk membantu dalam pelaksanaan quick count pemilu yang telah dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024.

Dengan peserta umum juga ikut berpartisipasi, terdiri dari mahasiswa aktif maupun lulusan S1 dengan rentang usia 18-30 tahun, Peserta dari mahasiswa STIKI berasal dari prodi Informatika, DKV, dan Sistem Informasi antara lain: Firzatullah Danevan Garendra, Fani Oktaf Laurisa, Dedik Hasanah Wijaya, Devi Nur Anggraini, Muhammad Alif Nur Darwanza, Muhammad Akbar Ababil, Aulia Wahida Hilmi, Albert Billy Septananda.

stiki-malang-1.jpg

Selain itu, Chaulina Alfianti Oktavia, S.Kom., M.T. yang akrab disapa Lina yang juga bertugas sebagai koordinator pada wilayah Dapil VII Kab. Tulungagung, Kab. Blitar, dan Kota Blitar, serta Dapil VIII untuk Kab. Kediri dan Kota Kediri. Adapun pendampingan aplikasi Quick Count ini sebenarnya sudah dilaksanakan sejak tanggal 5 Februari 2024, sebagai persiapan menyeluruh sebelum pelaksanaan pemilu.

Dalam wawancara dengan Kepala LPPM STIKI Malang, Addin Aditya, S.Kom., M.Kom. yang akrab disapa Addin mengatakan "Dukungan untuk penyelenggaraan kegiatan ini sangat luas, melibatkan berbagai pihak seperti dosen STIKI Malang, dosen UMM, Cyrus Network, dan CSIS Indonesia." dan dengan dukungan media partner seperti Narasi, TVOne, The Jakarta Post, Kumparan, KLY, dan SeaToday.

"Kami mengirimkan dosen STIKI untuk mendampingi kegiatan quick count sesuai surat tugas yang diberikan oleh mitra yakni Cyrus Network. Tujuan dari pendampingan ini sendiri adalah untuk mempermudah pemantau TPS yang ditugaskan dalam melakukan quick count menggunakan aplikasi election secara akurat dan relevan”, tegas Addin.

"Saya berharap partisipasi dari kalangan intelektual dan akademisi ini dapat mendukung kelancaran proses quick count Pemilu 2024 dan menciptakan peluang kolaborasi berikutnya di Pemilu mendatang".

STIKI memiliki komitmen tinggi untuk memfasilitasi berbagai aktivitas kemahasiswaan yang mampu menunjang prestasi akademis maupun non akademis. Sebagai perguruan tinggi yang memiliki fokus pada bidang ICT, STIKI Malang membuka kesempatan bagi generasi muda untuk bersama-sama bergabung mengembangkan kompetensi, dan kreativitas yang sesuai akan kebutuhan masa depan. STIKI Malang memiliki komitmen untuk menyiapkan lulusan yang mampu dan siap berkompetisi di era globalisasi. Informasi kegiatan di STIKI Malang, silahkan mengunjungi website www.stiki.ac.id (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow