Jalin Kekompakan, Polres Ponorogo Gelar Latihan Menembak Bersama Forkopimda

Kapolres  AKBP Catur Cahyono Wibowo mengajak jajaran Forkopimda Ponorogo latihan menembak bersama di lapangan tembak Polres Ponorogo ...

Maret 16, 2023 - 00:00
Jalin Kekompakan, Polres Ponorogo Gelar Latihan Menembak Bersama Forkopimda

TIMESINDONESIA – Kapolres  AKBP Catur Cahyono Wibowo mengajak jajaran Forkopimda Ponorogo latihan menembak bersama di lapangan tembak Polres Ponorogo yang ada di Wilayah Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo, Rabu (15/3/2023). alatihan menembak bersama tersebut bertujuan menjalin sinergitas bersama Forkopimda Ponorogo.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko beserta istri, Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo,  Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, Ketua Pengadilan Negeri Ponorogo Hasanuddin, Manajer UP3 PLN Ponorogo Deni Setiawan, Kasdim 0802/Ponorogo Mayor Inf Misirin, Kabag SDM Polres Ponorogo Kompol Paid, Kabag Log Polres Ponorogo Kompol Lilik Sulastri, Kabag Ren Polres Ponorogo AKP Edy Suyono, Kasat dan Kasie Polres Ponorogo.

Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo, menyampaikan bahwa digelarnya latihan menembak dalam rangka mengasah ketrampilan. Selain itu juga untuk menjalin sinergitas antara stakeholder yang ada di wilayah Kabupaten Ponorogo.

"Hari ini kami menggelar latihan menembak bersama dengan Bupati beserta jajarannya, Dandim Beserta Jajarannya dan dari Anggota Polres Ponorogo dalam rangka mengasah keterampilan dan menjalin sinergi antara steak holder dalam pelaksanaan tugas di lapangan," kata AKBP Catur Cahyono Wibowo.

Sementara Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko menyampaikan rasa terima kasih kepada Kapolres dan Dandim Ponorogo atas undangan latihan menambak.

"Terima kasih, meski belum bagus tadi, cukup mendebarkan," ujar Bupati Sugiri Sancoko.

Selain itu menurut Bupati Sugiri Sancoko, latihan menembak bersama untuk menjalin sinergitas, "Kami ingin memperkuat sinergitas dan kekompakan serta meningkatkan jalinan silaturahmi bersama," jelasnya.

Dalam beberapa kesempatan Bupati Sugiri Sancoko mencoba dua sesi, menghabiskan enam peluru dengan pistol Six Sauer kaliber 9 mm. Mendampingi sang suami, istri Bupati Sugiri Sancoko, Susilowati  menggunakan pistol Hs kaliber 9 mm, dan melepaskan beberapa tembakan. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow