Hasil Hibah PKM UWG Malang Pengolahan Air Limbah Berbasis Ecogreen Diresmikan

UWG Malang meresmikan proyek pengolahan air limbah produktif berbasis Ecogreen sebagai media pembelajaran bagi siswa hasil hibah

November 16, 2023 - 20:00
Hasil Hibah PKM UWG Malang Pengolahan Air Limbah Berbasis Ecogreen Diresmikan

TIMESINDONESIA, MALANG – UWG Malang meresmikan proyek pengolahan air limbah produktif berbasis Ecogreen sebagai media pembelajaran bagi siswa hasil hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang di selenggarakan oleh Kemdikbudristek, Jumat (10/11/2023).

Dalam acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Widyagama Malang, Prof. Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST., MT., dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, Suwarjana, SE, MM.

Peresmian ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Kepala Sekolah dan  Guru SDN 5 Tanjung Sekar, Pengawas Gugus 8 Lowokwaru, Perwakilan Orang Tua Siswa, serta Dosen dan Mahasiswa dari UWG Malang. Acara ini tidak hanya menandai peresmian pengolahan air limbah produktif, tetapi juga penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara UWG Malang dan SDN 5 Tunjungsekar, sebagai langkah awal untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah tersebut.

Kepala Sekolah SDN 5 Tunjungsekar, Wiwik Uwiminarmi, menyampaikan terima kasih kepada UWG Malang atas kontribusinya dalam menghadirkan proyek ini. "Terima kasih kepada Universitas Widagama Malang, Bapak Rektor, Dosen, dan Tim mahasiswa yang telah berkenan memberikan proyek ini dalam pengolahan air limbah sebagai media pembelajaran untuk siswa kami," ujar Wiwik.

Bapak Suwarjana, Kepala Dinas Kota Malang, juga memberikan apresiasi. "Selamat kepada anak-anak ku mahasiswa UWG Malang dan Pak Rizki kepada UWG Malang. Terima kasih sekali dimana Widyagama ikut andil dalam mengajari anak-anak kami bahwa limbah itu masih bisa digunakan," ungkapnya. Ia juga berharap agar seluruh pihak, termasuk siswa, komite, guru-guru, dapat merawat instalasi pengolahan air limbah dengan baik.

Prof. Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST., MT, Rektor UWG Malang, menyoroti bahwa proyek ini merupakan bagian dari Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. "Sebagian dari bagian kegiatan hibah yang dikompetisikan oleh Kemendikbudristek kepada mahasiswa. Saya ucapkan terima kasih kepada sekolah SDN 5 Tunjungsekar dan seluruh jajaran guru sekalian yang telah memberikan tempat untuk anak-anak ku untuk mengimplementasikan program kreativitas mahasiswa," ungkap Prof. Agus.

Program PKM ini dipimpin oleh Dina Ayuna Atanti, dengan anggota tim Anisa Regita Cahyawardani dan Caramelia Gabriela Djue. Dosen Pembimbing dalam proyek ini adalah Arief Rizki Fadhillah, ST., MT. Acara peresmian ini menjadi momentum penting dalam menjalankan misi pengembangan dan pemberdayaan masyarakat melalui inovasi berbasis pendidikan. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow