Dosen UNIPMA Tingkatkan Literasi Digital Guru di SDN 01 Mojorejo, Kota Madiun
Dalam rangka mendukung visi misi Pemerintah Kota Madiun untuk mewujudkan “Pendidikan Kota Madiun Goes Digital”
TIMESINDONESIA, MADIUN – Dalam rangka mendukung visi misi Pemerintah Kota Madiun untuk mewujudkan “Pendidikan Kota Madiun Goes Digital”, program studi Sistem Informasi UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun) menjalin Kerjasama dengan SDN 01 Mojorejo Kota Madiun dalam kegiatan pendampingan pada guru dalam memanfaatkan teknologi pada proses pembelajaran.
Kegiatan yang dilakukan oleh dosen Program Studi Sistem Informasi Unipma ini memiliki tujuan untuk meningkatkan pemahaman literasi digital guru sehingga guru dapat menerapkan pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran.
Sesuai dengan penelitian yang dilakukan Hani Atun Mumtahana, M.Kom dkk, di mana sekolah yang memanfaatkan teknologi dalam proses pembelajaran akan memiliki pengaruh yang baik terhadap pemahaman literasi digital guru dan siswanya. Rintisan yang diusul dosen Prodi Sistem Informasi UNIPMA untuk mendampingi Guru SDN 01 Mojorejo Kota Madiun, disambut antusias oleh kepala sekolah dan guru. Belina Listyo Ningtyas, S.Pd, Kepala SDN 01 Mojorejo menyampaikan bahwa SDN 01 Mojorejo Kota Madiun memang sedang menggalakkan Digitalisasi Pembelajaran dengan mengikutkan guru untuk mengikuti pelatihan dan pengembangan website sekolah. Dengan adanya kerjasama tersebut dapat menjadi suatu forum yang sangat bermanfaat bagi sekolah khususnya untuk meningkatkan kompetensi guru dalam memanfaatkan media digital pada proses pembelajaran.
Hani Atun Mumtahana, M.Kom saat memberikan pendampingan di SDN 01 Mojorejo Kota Madiun. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia)
Kegiatan yang telah dilakukan pada Jumat, (26/1/2024) dengan memberikan materi pemanfaatan Google For Education yang disampaikan oleh Noordin Asnawi, M.Kom dan Mei Lenawati, M.Kom dan Visualisasi Informasi yang disampaikan oleh Hani Atun Mumtahana, M.Kom diikuti oleh 9 Guru, 1 Pustakawan dan 1 Tata Usaha. Berdasarkan hasil evaluasi kegiatan ini akan berlanjut pada Jumat, 2 Februari dan 16 Februari 2023 dengan materi Media Pembelajaran Interaktif yang akan disampaikan Rahmania Kumalasari, M.Kom, dan Ridho Pamungkas, M.Kom, pengembangan website sekolah yang disampaikan oleh Andria, M.Kom dan Manajemen Branding Sekolah yang disampaikan oleh Dimas Setiawan, M.Kom.
Kegiatan yang dikemas dalam bentuk Pengabdian kepada Masyarakat dosen Program Studi Sistem Informasi Unipma ini menyertakan mahasiswa guna untuk mengenalkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Bentuk aktivitas yang dilakukan pada kegiatan ini adalah pemberian pendampingan dan praktek secara langsung bagi setia peserta pelatihan serta pemberian tugas mandiri yang harus dipenuhi oleh peserta pelatihan.
Pada kegiatan ini mahasiswa memiliki peran untuk mendampingi peserta pelatihan pada saat praktek setelah mendengarkan pemaparan materi dari dosen. Pada akhir sesi pelatihan, setiap guru akan qmendapatkan sertifikat dengan jumlah Jam Pertemuan (JP) sesuai dengan aktivitas dan materi yang telah dilakukan. Selain itu, kepala SDN 01 Mojorejo berharap, kerjasama ini dapat berlanjut pada kegiatan lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman literasi digital guru dan siswa di SDN 01 Mojorejo Kota Madiun, sehingga dapat menjadi salah satu sekolah rujukan Pembelajaran Berbasis Digital di Kota Madiun. (*)
Apa Reaksi Anda?