Disbudpar Banyuwangi Tularkan Virus Kreativitas Konten Medsos Kepada Pelaku Wisata dan UMKM

Sebagai kabupaten yang terletak diujung timur Pulau Jawa. Selain tersohor dengan keberagaman budaya dan pesona alamnya yang memukau, Kabupaten Banyuwangi juga dikenal aka ...

Januari 11, 2024 - 09:00
Disbudpar Banyuwangi Tularkan Virus Kreativitas Konten Medsos Kepada Pelaku Wisata dan UMKM

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Sebagai kabupaten yang terletak diujung timur Pulau Jawa. Selain tersohor dengan keberagaman budaya dan pesona alamnya yang memukau, Kabupaten Banyuwangi juga dikenal akan kesuksesannya dalam menarik wisatawan untuk berkunjung ke Bumi Blambangan. 

Tentu keberhasilan tersebut tak luput dari peran kerja keras Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi. Dibawah kepemimpinan Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas, pihaknya menginstruksikan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk terlibat dalam meningkatkan kunjungan wisata.

Cara tersebut merupakan salah satu upaya Pemerintah Daerah (Pemda) Banyuwangi dalam mempromosikan potensi-potensi yang ada di Bumi Blambangan dan mendongkrak perekonomian melalui pariwisata.

Kali ini, salah satu instansi pemerintah yang terus aktif mempromosikan wisata di Banyuwangi adalah Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banyuwangi, menggelar kegiatan menularkan virus kreatif dalam membuat konten di Media Sosial (Medsos) untuk menarik wisatawan.

Acara yang digeber di Banyuwangi Creative Hub, pada Rabu, (10/1/2024) kemarin itu, bertajuk ‘Workshop Pengelolaan Media Sosial & Promosi Pariwisata. Dengan dihadiri puluhan pengelola destinasi wisata dan industri kreatif, kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Disbudpar Banyuwangi, M. Yanuar Bramuda melalui Kepala Bidang Pemasaran Disbudpar Banyuwangi Ainur Rofiq.

Dalam paparannya, Rofiq sapaan akrabnya menjelaskan terkait data pengguna Medsos di dunia. Menurutnya, berdasarkan data survei We Are Social, pada tahun 2023 pengguna media sosial di Indonesia mencapai angka 167 Juta orang. 

“Ratusan juta pengguna Medso ini telah menjadi bagian dari lifestyle. Maka dari itu, sangat disayangkan apabila tidak kita gunakan sebagai sarana promosi (produk UMKM dan wisata) yang dapat meningkatkan wisatawan,” katanya, Kamis, (11/1/2023).

Melalui kegiatan ini, diharapkan selain menambah wawasan pengetahuan para peserta tentang membuat konten untuk menarik wisatawan ke Banyuwangi, tapi jangka panjangnya juga berdampak pada masyarakat. Karena semakin meningkatnya jumlah pengunjung ke Bumi Blambangan akan berdampak pula pada perputaran ekonomi di masyarakat.

Untuk memastikan wawasan benar-benar berbobot, Disbudpar Banyuwangi menghadirkan tim konten vidio dan foto dari Disbudpar Banyuwangi yaitu Ahmad Riski Fauzi. Untuk desain grafis materi disampaikan oleh Erwin Prastyo dan Yudhi Anjar Prakoso menjelaskan pengelolaan Medsos.

Pada kesempatan kali ini, Riski sapaan akrabnya memaparkan terkait membuat vidio dan foto. Dengan bekal basic sebagai konten kreator, pihaknya mengajarkan pengambilan foto dan vidio ala Medsos.

Selain itu, Riski juga mengajarkan cara mengedit vidio secara praktis dan simple melalui aplikasi VN dan CupCut. 

Kemudian, Erwin Prastyo mengenalkan penggunaan beberapa website Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan grafis yang dikombinasikan dengan Canva (aplikasi desain grafis). 

Tidak hanya itu, Yudhi Anjar Prakoso menyampaikan materi tentang tips dan trik pengelolaan Medsos supaya konten yang dibuat bisa viral. Menurutnya, yang pertama kali dilakukan yakni dengan mengenali alogaritma dari Medsos seperti Tiktok, Instagram, Facebook dan lain sebagainya.

“Kenali dulu apa yang sedang viral. Misalkan ada lagu di Tiktok yang lagi booming itu bisa dipakai, karena ini dapat membantu konten kita bisa diatas (viral),” ujarnya. 

Output dari kegiatan ini diharapkan dapat berdampak positif yang dapat diterapkan dikalangan destinasi wisata maupun pelaku industri kreatif. Sehingga update mengenai destinasi dapat dijangkau dengan mudah oleh calon pengunjung yang hendak mengunjungi tempat wisata tersebut. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow