Diatensi Pj Bupati Fitriany, SMKN 1 Nagan Raya Aceh Buka Kompetensi Keahlian Baru

SMKN 1 Nagan Raya, Provinsi Aceh, membuka konsentrasi jurusan baru, yaitu Teknik Instalasi Tenaga Listrik dan Geologi Pertambangan tahun ajaran ...

Mei 17, 2023 - 05:40
Diatensi Pj Bupati Fitriany, SMKN 1 Nagan Raya Aceh Buka Kompetensi Keahlian Baru

TIMESINDONESIA, ACEHSMKN 1 Nagan Raya, Provinsi Aceh, membuka konsentrasi jurusan baru, yaitu Teknik Instalasi Tenaga Listrik dan Geologi Pertambangan tahun ajaran 2023-2024.

Kepala SMKN 1 Nagan Raya Helmi Hamdan, ST mengatakan, tujuan pembukaan konsentrasi jurusan baru tersebut untuk mempersiapkan peserta didik yang memiliki keterampilan/keahlian di bidang instalasi tenaga listrik dan geologi pertambangan.

Sehingga nantinya, lanjut Helmi, bagi lulusan SMKN 1 Nagan Raya siap untuk memasuki dunia kerja, baik sebagai tenaga kerja yang produktif maupun untuk mengembangkan dirinya dalam menciptakan lapangan kerja mandiri.

Dengan adanya konsentrasi jurusan baru tersebut, diharapkan menjadi sebuah kontribusi positif yang bermanfaat bagi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Nagan Raya.

"Saat ini daerah kita sedang membutuhkan banyak tenaga terampil dalam bidang pertambangan, terutama dengan tumbuh pesatnya industri pertambangan," ujar Helmi, Selasa (16/5/2023).

Selain itu, Helmi mengatakan, Kabupaten Nagan Raya juga memiliki potensi sektor tambang yang potensial, yang mana sektor ini harus mampu menyerap tenaga kerja lokal yang terampil dan lahir dari proses pendidikan baik formal maupun non formal.

"Jadi ke depannya putra-putri Nagan Raya tidak hanya menjadi penonton di daerah sendiri, ini untuk persiapan SDM Nagan Raya di masa yang akan datang," katanya.

Dijelaskan Helmi, untuk memaksimalkan kedua jurusan itu, SMKN 1 Nagan Raya telah mengantongi MoU kerja sama dengan beberapa perusahaan yang ada di kabupaten penghasil giok tersebut.

“Tentu saja, hal tersebut berkat adanya dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, terutama Penjabat (Pj) Bupati Fitriany Farhas yang telah mengatensi terkait hal tersebut. Pendidikan menengah dan kejuruan itu ranahnya provinsi secara administrasi, namun sinergisitas dan kolaborasi tetap harus berjalan antara Pemkab dan Pemprov,” pungkasnya.

Sementara itu, Pj Bupati Nagan Raya Fitriany menyampaikan ucapan selamat kepada putra putri Kabupaten Nagan Raya, di mana kesempatan emas tersebut selayaknya dapat dimanfaatkan dengan baik.

"Ini kesempatan yang luar biasa. Sebagai Pj Bupati Nagan Raya, saya ucapkan selamat untuk putra putri terbaik yang akan melanjutkan pendidikannya," kata Fitriany.

Menurutnya, hal itu merupakan kabar gembira untuk masyarakat Nagan Raya, karena akan sangat dibutuhkan agar kekayaan alam Nagan Raya dapat dikelola dengan baik oleh anak-anak kita nanti.

"Saya berharap ini bisa menjadi tolak ukur dan pendorong untuk kemajuan dan kemakmuran daerah yang kita cintai ini,"kata Pj Bupati mengatensi pembukaan konsentrasi jurusan baru di SMKN 1 Nagan Raya ini. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow