Cerita Didin saat Diberi Wasiat Misterius Kotak Besi dari Ayahnya
Seorang warga di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat menyerahkan senjata api Koramil 1714/Jatitujuh. ... ...
TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Seorang warga di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, tak menyangka bahwa dirinya diberi wasiat oleh ayahnya untuk menjaga sebuah kotak besi yang ternyata di dalamnya berisi senjata api jenis pistol.
"Awalnya saya tidak tahu bahwa di dalam kotak itu ada senjata api, karena selama memegang amanat dari orang tua, saya tidak pernah berani membukanya," ujar Didin Muhidin, Rabu (10/1/2023).
Didin menceritakan bahwa keberadaan kotak besi itu sudah ada sejak dirinya masih kecil, bahkan mungkin sebelum dirinya lahir.
Saat diberi amanat oleh orang tuanya, Didin diminta untuk menjaga kotak tersebut dan disuruh menyerahkannya jika suatu saat ada yang mencarinya.
Setelah kepergian orang tuanya, Didin akhirnya memutuskan untuk menyerahkan kotak besi tersebut ke Koramil 1714/Jatitujuh. Namun, ketika kotak dibuka, sontak dia terkejut.
"Setelah dibuka, saya kaget. Kok ini barang ginian (senpi). Saya kira tadinya isinya emas atau uang gitu. Gak taunya ternyata isinya senjata," ungkapnya.
Diketahui, ayahnya telah berpulang sejak Didin masih SD. Ayahnya yang bernama Ibrahim Sobirin itu merupakan purnawirawan prajurit TNI.
Sementara, kotak besi berisi dua pucuk senpi jenis revolver dan FN itu telah diserahkan kepada Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf. Dudy Pilianto di Koramil 1714/Jatitujuh. (*)
Apa Reaksi Anda?