Bupati Haris Hadiri Rakor Penguatan Tata Kelola Pemerintahan Bebas Korupsi

Bupati Probolinggo Gus dr. Mohammad Haris menghadiri rapat koordinasi (rakor) penguatan kepala daerah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bebas dari korupsi, Rabu (19/3/2025) di Jogja Expo…

Maret 20, 2025 - 09:00
Bupati Haris Hadiri Rakor Penguatan Tata Kelola Pemerintahan Bebas Korupsi

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Bupati Probolinggo Gus dr. Mohammad Haris menghadiri rapat koordinasi (rakor) penguatan kepala daerah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bebas dari korupsi, Rabu (19/3/2025) di Jogja Expo Center (JEC) Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kegiatan yang digelar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia ini diikuti oleh kepala daerah dari wilayah DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan.

Tujuan utama rakor ini adalah memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan KPK dalam upaya pencegahan serta pemberantasan korupsi di tingkat daerah. KPK memberikan arahan dan rekomendasi kepada pemerintah daerah untuk meningkatkan transparansi serta akuntabilitas dalam penyelenggaraan pemerintahan. 

Dalam kegiatan ini, Bupati Haris didampingi oleh Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo Oka Mahendra Jati Kusuma, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo Ugas Irwanto dan Inspektur Kabupaten Probolinggo, Imron Rosyadi.

rakor-tatakelola.jpg

Rakor ini menyoroti berbagai isu penting terkait tata kelola pemerintahan yang baik. Beberapa topik yang dibahas meliputi pengelolaan keuangan daerah, pengadaan barang dan jasa serta pelayanan publik. KPK menekankan pentingnya pengawasan yang ketat dalam setiap aspek pemerintahan untuk menghindari praktik korupsi. 

Bupati Probolinggo Gus dr. Mohammad Haris menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo sangat berkomitmen untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan bebas dari korupsi, karena hal tersebut sangat penting bagi pembangunan daerah.

“Kami menyadari bahwa korupsi merupakan musuh bersama yang dapat menghambat pembangunan daerah. Oleh karena itu, kami akan terus berupaya untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik dan mencegah terjadinya korupsi. Komitmen ini menjadi langkah konkret Pemkab Probolinggo dalam menjaga integritas dan efisiensi pemerintahan yang akan membawa dampak positif bagi masyarakat,” katanya.

Selain menghadiri rapat, Bupati Haris dan rombongan juga berkesempatan untuk berdiskusi dengan pimpinan KPK mengenai berbagai isu terkait pencegahan dan pemberantasan korupsi di daerah. Diskusi ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman serta mendapatkan panduan lebih lanjut dalam mengimplementasikan kebijakan antikorupsi di Kabupaten Probolinggo. 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow