Alfamart Sumbang Bibit Pohon Buah-Buahan di Safari Ekologi dan Kenduri Kali

Dalam upaya mendukung kelestarian lingkungan, Alfamart turut serta dalam aksi bersama Safari Ekologi dan Kenduri Kali pada Senin (1/4/2024). ...

April 1, 2024 - 23:30
Alfamart Sumbang Bibit Pohon Buah-Buahan di Safari Ekologi dan Kenduri Kali

TIMESINDONESIA, MALANG – Dalam upaya mendukung kelestarian lingkungan, Alfamart turut serta dalam aksi bersama Safari Ekologi dan Kenduri Kali pada Senin (1/4/2024).

Aksi ini melibatkan berbagai aktivis lingkungan seperti Alamku Hijau, Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), Saberpungli, Tirta Amerta, Pokdarwis Girli Amprong, FKL Kab Malang, Kali Budaya, Polresta dan lainnya. Kegiatan dimulai dengan upacara di depan kantor DPRD Kota Malang.

Doni Maulana, Korlap Aksi sekaligus ketua DPC GMNI Malang Raya, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sebagai bagian dari perayaan HUT ke-110 Kota Malang  dan Hari Air Sedunia.

Doni mengatakan, pihaknya berencana menanam minimal 700 pohon buah-buahan di beberapa titik strategis, termasuk Daerah Aliran Sungai Metro, Jatisari Pakisaji.

Titik-titik penanaman antara lain Mbelung Poncokusumo, Sidorejo Jabung, Mbusu Jabung, Muharto, Tunjungsekar, dan Jatisari Pakisaji. Setiap titik akan ditanami minimal 50 pohon durian, alpukat, dan mangga.

Mochammad Faruq, Regional Corcom Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (SAT), menyatakan bahwa kegiatan ini sejalan dengan prinsip tanggung jawab sosial (CSR) Alfamart terhadap lingkungan, yakni clean and green.

"Alfamart menyumbangkan 50 bibit pohon buah-buahan untuk mendukung aksi tersebut," kata Faruq.

Ia menambahkan, Alfamart berharap masyarakat Malang dapat terus peduli terhadap kelestarian lingkungan, karena dampak kerusakan lingkungan akan semakin membahayakan kelangsungan hidup manusia jika tidak diatasi dengan serius. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow