Tingkatkan Kualitas Penelitian Dosen, LPPM UNIPMA Gelar Klinik Proposal Hibah DRTPM 2024
Peningkatan kualitas dan kuantitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen dan perguruan tinggi sangat diperlukan karena hal ini berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi
TIMESINDONESIA, MADIUN – Peningkatan kualitas dan kuantitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen dan perguruan tinggi sangat diperlukan karena hal ini berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan akreditasi. Sehubungan dengan itu, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun) menggelar Klinik Pendampingan Penyusunan Proposal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat DRTPM Tahun 2024, Sabtu (17/2/2024) di gedung Graha Cendekia UNIPMA.
Pendampingan ini menghadirkan narasumber yang pertama, Dr. Sularso Budilaksono, M.Kom, yang memaparkan materi tentang proposal penelitian. Kedua, Dr. Suparni Setyowati Rahayu, M.Si. yang memaparkan materi tentang proposal Abdimas. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor UNIPMA, Wakil Rektor Bidang I, II, III, dan IV Kepala LPPM UNIPMA serta dosen UNIPMA.
Dengan adanya klinik ini, peneliti dan pengabdi akan mampu memperbaiki dan membenahi susunan proposal yang mereka miliki. Klinik proposal ini adalah salah satu media bagi para pembuat proposal untuk berkonsultasi kepada para reviewer mengenai hal-hal yang terkait dengan kepenulisan dan penyusunan proposal penelitian, pengabdian mereka. Klinik ini juga menjadi sarana filterisasi atau penyaringan format proposal yang sekiranya tidak sesuai dengan ketentuan penulisan proposal.
"Semua ini bertujuan untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dosen UNIPMA," terang Dr. Fida Chasanatun, M.Pd., Kepala LPPM UNIPMA.
Rektor UNIPMA, Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd. saat membuka kegiatan klinik proposal, memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan itu. Rektor juga mengucapkan terima kasih kepada LPPM yang telah menyelenggarakan kegiatan itu serta mengucapkan terima kasih kepada para dosen yang telah hadir mengikuti kegiatan tersebut. Dalam kesempatan ini, Rektor meminta kepada para dosen untuk mengikuti kegiatan tersebut dengan baik dan sungguh-sungguh sehingga menghasilkan proposal penelitian yang benar-benar berkualitas.
Momentum ini, lanjut rektor, tentu tidak hanya bertujuan untuk lolos hibah penelitian dan pengabdian, melainkan juga untuk memberikan semangat melakukan penelitian dan pengabdian meski tanpa hibah dari pemerintah. ”Semoga kegiatan Klinik ini dapat dimanfaatkan dengan semaksimal mungkin oleh para dosen untuk memperbaiki proposal yang sudah disusun. Serta Dengan adanya pembimbingan kualitas proposal dosen UNIPMA akan semakin baik dan bisa bersaing dengan perguruan tinggi lain dalam memperoleh hibah. Sehingga banyak proposal yang lolos hibah dan dapat meningkatkan kuantitas penelitian di UNIPMA,” pungkasnya.
Pada sesi terakhir, diadakan klinik proposal. Pada sesi ini para dosen yang sudah memiliki draft proposal langsung berdiskusi dengan pemateri terkait proposalnya. Melalui kegiatan ini, LPPM UNIPMA berharap dapat memberikan pemahaman yang lebih kepada para dosen terkait penulisan proposal DRTPM, sehingga semakin banyak dosen yang proposalnya disetujui untuk didanai. (*)
Apa Reaksi Anda?