Tiga Pejabat Fungsional Polbangtan Malang Dilantik, Siapa Saja?

Tiga Pejabat Fungsional dari Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan Malang) resmi dilantik secara virtual, pada Selasa (22/11/23). Pelantikan ini berlangsung ...

November 22, 2023 - 20:30
Tiga Pejabat Fungsional Polbangtan Malang Dilantik, Siapa Saja?

TIMESINDONESIA, MALANG – Tiga Pejabat Fungsional dari Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan Malang) resmi dilantik secara virtual, pada Selasa (22/11/23). Pelantikan ini berlangsung di Ruang Sarasehan Polbangtan Malang dan dipimpin oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian, Dedi Nursyamsi.

Dalam upacara pelantikan, para pejabat yang dilantik menandatangani Pakta Integritas sebagai komitmen mereka untuk mematuhi nilai-nilai Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Mereka juga diharapkan untuk menjalankan tugas baru mereka dengan jabatan fungsional sebagai Lektor.

Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi, menyampaikan bahwa pelantikan ini didominasi oleh guru dan dosen yang memiliki peran sentral dalam melaksanakan pendidikan vokasi. Tujuan utama dari pendidikan vokasi adalah menghasilkan lulusan yang siap untuk ditempatkan di seluruh sektor pembangunan pertanian, mulai dari hulu hingga hilir.

"Pendidikan vokasi tujuannya adalah untuk menghasilkan kualitas hidup dan kualitas alumni yang siap untuk ditempatkan di seluruh bumi pembangunan pertanian Nasional mulai dari hulu sampai dengan hilir. Artinya kita harus menghasilkan alumni-alumni atau tenaga-tenaga yang siap untuk di tempatkan di seluruh lini pembangunan Pertanian" ujar Dedi.

Lebih lanjut Dedi berharap bahwa alumni - alumni yang dihasilkan dari sekolah pertanian maupun Politeknik Pembangunan Pertanian harus dapat memiliki kualifikasi pencipta lapangan pekerjaan.

”Alumni-alumni yang mampu menciptakan lapangan kerja sendiri juga mampu menciptakan lapangan kerja bagi teman-temannya untuk melalui agribisnis" imbuh Dedi.

Guru dan dosen memiliki tanggung jawab besar untuk membentuk lulusan yang siap berkontribusi dalam pembangunan pertanian nasional.

Direktur Polbangtan Malang, Setya Budhi Udrayana berharap agar para pejabat fungsional yang baru dilantik dapat meningkatkan kinerja mereka dalam mendidik dan membantu mahasiswa.

“Kami berharap agar mereka dapat menjalankan tugas dengan penuh integritas dan dedikasi, membimbing mahasiswa untuk menjadi agen perubahan di sektor pertanian. Dengan fokus pada peningkatan kualitas hidup dan kontribusi nyata terhadap pembangunan nasional, para pejabat ini diharapkan dapat menginspirasi inovasi dan kreativitas dalam mencetak generasi yang siap bersaing di era global." Ujar Udrayana.

Berikut daftar nama pegawai yang dilantik dan dikukuhkan pada hari ini:
1. Dr. Budi Sawitri, SST., M.Si
2. Dr. Lisa Navitasari, S.P., M.P
3. Dr. Ferdianto Budi Samudra, S.P., M.Si

Para Pejabat Fungsional yang baru diharapkan menjadi pilar utama dalam membimbing mahasiswa, menciptakan lapangan pekerjaan, dan memajukan sektor agribisnis. Semoga langkah ini memberikan dampak positif bagi perkembangan Polbangtan Malang dan pembangunan pertanian Indonesia secara keseluruhan. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow