Sidak Proyek Gladak Serang, Komisi C DPRD Kota Probolinggo Temukan Rumah Ambrol

Komisi C DPRD Kota Probolinggo, kembali lakukan inspeksi mendadak atau sidak ke sejumlah proyek infrastruktur di Kota setempat. ... ...

Oktober 25, 2023 - 22:30
Sidak Proyek Gladak Serang, Komisi C DPRD Kota Probolinggo Temukan Rumah Ambrol

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGOKomisi C DPRD Kota Probolinggo, kembali lakukan inspeksi mendadak atau sidak ke sejumlah proyek infrastruktur di Kota setempat. Salah satunya adalah proyek pembangunan jogging track dan pusat jajanan (pujasera) di area Gladak Serang atau Glaser di Kelurahan Kanigaran, Kota Probolinggo, Jawa Timur, Rabu (25/10/2023).

Dalam sidak tersebut, anggota Komisi C menemukan salah satu rumah warga di pinggir sungai mengalami kerusakan atau ambrol.

Rumah sekaligus tempat usaha milik Samin (50) ini ambrol karena pengerjaan pengerukan sungai sebelum dipasang box culvert. Selain ambrol, seisi rumah Samin juga bau tidak sedap akibat genangan air dan tumpukan sampah. Samin mengaku menelan kerugian hingga 50 juta rupiah.

"Ambrolnya rumah saya tidak langsung. Awalnya hanya retak, namun lama-kelamaan, ya tembok belakang ini ambrol," ujar Samin.

Dari keluhan salah satu warga ini, Heri Poniman, anggota Komisi C DPRD Kota Probolinggo, meminta pihak rekanan untuk segera melakukan perbaikan rumah milik Samin.

“Saya berharap pihak rekanan segera membangun kembali rumah milik warga yang ambrol tersebut,” kata Poniman.

sidak-Gladak-Serang-2.jpgSalah satu rumah warga ambrol akibat pengerukan dan pemasangan box culvert dalam proyek Gladak Serang Kota Probolinggo. (Foto: Sri Hartini/TIMES Indonesia) 

Sementara itu, komanditer CV Rizky Putra, Sunarko, mengatakan bahwa pihaknya akan bertanggung jawab atas kerusakan rumah warga tersebut. “Rusaknya rumah warga ni merupakan tanggung jawab kami, jadi nanti kami perbaiki,” ucap Sunarko

Sunarko menambahkan bahwa perbaikan rumah yang rusak akan dilakukan setelah pemasangan box culvert, dan rencananya perbaikan ini akan segera dilaksanakan bulan depan setelah pemasangan box culvert.

Sementara itu, Kepala Bagian Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, dan Kawasan Pemukiman atau PUPR-PKP Kota Probolinggo, Gigih, menyatakan bahwa telah tercapai kesepakatan dengan pengawas untuk penggantian bangunan oleh pihak penyedia." 

"Untuk rumah ambrol, kami sudah mengajukan kepada pengawas untuk membuatkan berita acara bahwa pembangunan rumah tersebut akan ditanggung oleh penyedia. Setelah pemasangan box culvert selesai, rumah tersebut juga harus selesai," terang Gigih.

Disinggung terkait tenggat waktu penyelesaian, PUPR-PKP menyampaikan bahwa proyek ini akan selesai sesuai dengan tenggat waktu.

“Insyaallah, pengerjaan proyek ini akan selesai sesuai tenggat waktu, tapi juga tergantung pada penyedia juga, kami hanya menekankan. Dan Alhamdulillah progres untuk saat ini positif semua,” jelas Gigih. 

Diketahui, proyek pemasangan box culvert dan pujasera di kawasan Gladak Serang ini dimulai pada tanggal 5 Oktober dan ditarget selesai pada tanggal 28 Desember 2023.

Anggaran proyek tersebut mencapai Rp 4.504.240.816, bersumber dari Dana Alokasi Umum atau DAU tahun 2023 pada pos PUPR-PKP Kota Probolinggo. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow