Pengembaraan Wajib (PW) Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam “Ranti Pager Aji” Unisma Malang

Pengembaraan wajib adalah sebuah kegiatan tahunan yang dilaksanakan setelah mengikuti kegiatan DIKLATSAR Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam “Ranti Pager Aji” Unisma Malang

April 1, 2023 - 19:40
Pengembaraan Wajib (PW) Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam “Ranti Pager Aji” Unisma Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Pengembaraan wajib adalah sebuah kegiatan tahunan yang dilaksanakan setelah mengikuti kegiatan DIKLATSAR Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam “Ranti Pager Aji” Unisma Malang dalam rangka napak tilas atau mengenang perjuangan pendiri Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam”Ranti Pager Aji” Universitas Islam Malang.

Kegiatan pengembaraan wajib ini bertujuan untuk menambah ilmu dan kedisiplinan yang tinggi didalam diri mahasiswa. Kegiatan pengembaraan wajib ini bertempat di Gunung Panderman Kota Batu yang dilaksanakan pada 18 – 19 Maret 2023.

Dalam kegiatan pengembaraan wajib meliputi serangkaian acara yaitu mulai dari pengaplikasian sosped (sosiologi pedesaan) yang berada diwilayah desa seruk dengan bertujuan untuk mengetahui sejarah dari gunung panderman, sosial budaya, dan sosial kultural yang terdapat pada masyarakat wilayah desa seruk.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

UKM-Pecinta-Alam.jpg

Pengaplikasian yang kedua adalah IMMPK (ilmu mengenal medan peta dan Kompas) jadi dalam pengaplikasian ini semua peserta belajar mengenai ilmu-ilmu navigasi darat. Mulai dari resection, intersection, menentukan titik koordinat, azimuth dan back azimuth. Dengan harapan bahwa peserta saat berkegiatan di alam bebas sudah mampu dan bisa untuk melaksanakan navigasi darat.

Pengaplikasian yang ketiga adalah bird watching atau pengamatan burung, jadi dalam pelaksanaan pengamatan burung ini bertujuan untuk sensus satwa sehingga kita bisa mengetahui burung-burung apa saja masih terjaga populasinya dan burung-burung apa saja yang sudah terancam punah.

Selanjutnya dilakukan adalah long march yang dilakukan mulai dari puncak Gunung Panderman menuju Unisma Malang dengan target sampai di kampus pada pukul 18.10 WIB. Harapanya untuk seluruh peserta pengembaraan wajib Angkatan 33 bisa memiliki jiwa kekeluargaan, rasa persaudaraan, dan loyalitas terhadap organisasi yang tinggi dan bisa lebih baik lagi dari Angkatan-angkatan sebelumnya. (*)

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow