Pembangunan Gedung Graha Tahfidz Qur’an Diresmikan: Wali Kota Samarinda Ajak Wujudkan Generasi Islam Berkarakter

Pemerintah Kota Samarinda mengucapkan terima kasih kepada pengurus pesantren Tahfidz Al Furqon Samarinda. Ini disampaikan oleh Wali Kota Samarinda, yang diwakili oleh Kep ...

Maret 15, 2024 - 22:00
Pembangunan Gedung Graha Tahfidz Qur’an Diresmikan: Wali Kota Samarinda Ajak Wujudkan Generasi Islam Berkarakter

TIMESINDONESIA, SAMARINDA – Pemerintah Kota Samarinda mengucapkan terima kasih kepada pengurus pesantren Tahfidz Al Furqon Samarinda. Ini disampaikan oleh Wali Kota Samarinda, yang diwakili oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Pemerintah Kota Samarinda, Kumarul Zaman. 

Ucapan terima kasih ini disampaikan ketika diresmikannya Gedung Graha Tahfidz Qur'an Pesantren PPTQ Al Furqon, yang berlokasi di jalan Harun Nafsi, Samarinda Seberang, pada Rabu (13/3/2024) lalu.

Kumarul Zaman membacakan sambutan tertulis Wali Kota Samarinda dan menyampaikan harapan bahwa pemanfaatan gedung baru ini akan menjadi langkah dalam mewujudkan generasi muda Islami yang cerdas dan memiliki bekal rohani sejak dini.

"Dengan diresmikannya gedung Graha Tahfidz Qur'an semoga para santri bisa mendapatkan pendekatan pendidikan Al-Qur'an. Pendekatan itu bertujuan dalam pembentukan karakter yang menjadi proses pembentukan akhlak mulia," ungkapnya.

Kumarul berharap agar para santri diberikan ilmu akhlak yang kreatif dan mandiri, sehingga mereka bisa menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab.

Kumarul mengajak seluruh komponen masyarakat, organisasi keagamaan, dan Pemerintah Kota Samarinda untuk bekerja sama demi meningkatkan kualitas pendidikan santri yang beriman dan bertakwa kepada Allah. 

“Diperlukan sinergi antara seluruh komponen masyarakat, organisasi keagamaan, dan Pemerintah Kota Samarinda dalam mewujudkan pendidikan bagi santri yang beriman dan bertakwa kepada Allah,” tegasnya.

Upaya sinergis ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung perkembangan akhlak, mencetak generasi intelektual yang beriman, serta memperkuat pemahaman dan pengamalan Al-Qur'an. 

Keberadaan gedung baru juga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya pembangunan akhlak dan peningkatan kualitas pendidikan agama, serta menjadi landasan bagi generasi yang berkomitmen dalam menjaga kemurnian Al-Qur'an serta penerapan syariat Islam. Sinergi antara semua pihak diharapkan dapat memperkuat nilai-nilai keagamaan dan moral dalam masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan spiritual dan intelektual yang holistik.

Kumarul juga menyoroti pentingnya pondasi agama yang kuat di era globalisasi ini, untuk mencegah jatuhnya generasi muda ke dalam jalan yang menyimpang.

"Kita tahu sendiri saat ini memasuki era globalisasi yang erat akan kehidupan berteknologi, sehingga perlunya pondasi agama yang kuat agar para santri tidak terjerumus ke jalan yang menyimpang," tuturnya. 

Camat Loa Janan Ilir, Lurah Rapak Dalam, Ketua PCNU Samarinda dan Pimpinan beserta pengurus dari Pesantren Tahfidz Al Furqon hadir dalam acara ini. Selain acara peresmian gedung Graha Tahfidz Qur'an, acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan shalat magrib berjamaah. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow