Midtou Peduli Bagikan 1.000 Paket Beras  ke Warga Surabaya

Total ada 1.000 paket beras dibagikan untuk warga kurang mampu di Kecamatan Wonokromo ... ...

September 2, 2023 - 12:40
Midtou Peduli Bagikan 1.000 Paket Beras  ke Warga Surabaya

TIMESINDONESIA, SURABAYA – PT Midtou Aryacom Futures membagikan ribuan paket berat bagi warga di Surabaya. Pembagian berlangsung di Gedung Wanita Kalibokor dan dihadiri oleh Wakil Wali Kota Surabaya Armuji.

Total ada 1.000 paket beras dibagikan untuk warga kurang mampu di Kecamatan Wonokromo.

"Midtou Peduli kali ini menyasar 1.000 warga kurang mampu di kecamatan wonokromo. Dimana masing-masing warga akan mendapatkan paket beras seberat 5 kilogram," terang Andy Susanto, Direktur PT Midtou Aryacom Futures Indonesia, Jumat (1/9/2023).

Andy menambahkan, bahwa pembagian beras ini sudah menjadi agenda tiap tiga bulanan. Sementara lokasinya selalu berpindah-pindah. 

"Di Surabaya paling sering, selain juga beberapa daerah di Jawa Timur," jelas Andy.

Kepala Cabang PT.Midtou Aryacom Surabaya, Abdi Herry mengatakan alasan pemilihan sasaran kota pembagian aksi sosial. Tak lain karena unsur kedekatan dengan kantor yang ada di Surabaya.

Andy-Susanto.jpgAndy Susanto, Direktur PT Midtou Aryacom Futures Indonesia bersama Wawali Surabaya Armuji, Jumat (1/9/2023).(Foto : Lely Yuana/TIMES Indonesia)

"Kita ingin berbagi dengan yang lebih dekat dulu. Seperti saat ini di Gedung wanita surabaya," tegasnya.

Abdi pun sangat mengapresiasi warga yang berlaku tertib sehingga pembagian berjalan lancar. 

"Terima kasih kita untuk warga kecamatan wonokromo yang antusias menyambut kedatangan kita," ujarnya.

Sementara itu, Sriana (42) merasa bersyukur karena mendapatkan bantuan beras tersebut. Bantuan bahan pangan ini sangat berarti bagi keluarganya. 

"Alhamdulillah dapat bantuan ini, terima kasih kepada Midtou," ujar Sriana.

Senada, Endah Wahyuni (39) merasakan kebahagiaan yang sama. Bantuan yang ia terima akan mengurangi beban belanja. Apalagi suaminya hanya buruh serabutan.

Sebagaimana diketahui, PT Midtou Aryacom Futures membagikan ribuan paket berat bagi warga di Surabaya. Pembagian berlangsung di Gedung Wanita Kalibokor dan dihadiri oleh Wakil Wali Kota Surabaya Armuji.

Total ada 1.000 paket beras dibagikan untuk warga kurang mampu di Kecamatan Wonokromo. Aksi sosial PT Midtou Aryacom Futures melalui Midtou Peduli ini merupakan kegiatan rutin perusahaan.

PT Midtou Aryacom Futures Surabaya sendiri merupakan perusahaan Pialang Berjangka peringkat 5 besar pialang se Indonesia dan memiliki izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) dari tahun 2005, Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (ICDX) dan Kliring Berjangka Indonesia (KBI).(*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow