Kupas Tuntas UKM Kops Protokoler Mahasiswa Unisma di Secerca 1
Bertepatan dengan pemilihan Duta Kampus Unisma Malang 2023 yang telah dibuka di tanggal 5 Maret 2023 memberikan kesempatan bagi seluruh mahasiswa mahasiswi Universitas Islam Malang
TIMESINDONESIA, MALANG – Bertepatan dengan pemilihan Duta Kampus Unisma Malang 2023 yang telah dibuka di tanggal 5 Maret 2023 memberikan kesempatan bagi seluruh mahasiswa mahasiswi Universitas Islam Malang membuka peluangnya untuk bergabung di Duta Kampus Unisma dengan mengenal lebih dalam mengenai UKM KPM Unisma ini.
Acara ini dihadiri oleh dua special guest yang sangat luar bisa yakni Bapak Imam Wahyudi Karimullah S.S., MA selaku Pembimbing Teknis UKM KPM Unisma dan Duta Ilyas Firman Syahputra selaku Ketua UKM KPM Unisma Periode 2022.
Talkshow Secerca 1 dengan tema “The Luminous Blooming of Dignity” dilaksanakan bertepatan di hari Sabtu, 11 Maret 2023 pukul 13.30 WIB di Ruang Sidang Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat (LPPM) yang mana acara ini merupakan diskusi panel untuk mengupas tuntas dan mengenal lebih jauh apa itu UKM Korps Protokoler Mahasiswa Unisma.
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Talkshow bersama Duta Ilyas Firman Syahputra selaku Ketua UKM KPM Unisma Periode 2022
“Peran UKM protokoler di Unisma memiliki peran yang sangat strategis karena Duta atau yang kita sebut dengan UKM Korps Protokoler Mahasiswa itu awal mulanya sebenarnya adalah cikal bakal dari paguyuban Duta Universitas Islam Malang sehingga sekitar tahun 2019 mahasiswa Universitas Islam Malang membentuk satu paguyuban yang terdiri dari mahasiswa mahasiswi yang memiliki kemampuan yang sangat unggul baik dari aspek kepribadian, aspek kecerdasan intelektual maupun dari aspek profesionalitas yang bisa kita sebut dengan “Brain Beauty Behaviour” ada kecakapan profesional ada keluhuran budi ada performa penampilannya sangat bagus sehingga itu menjadi bagian dari suatu paguyuban yang itu disebut dengan paguyuban Duta Universitas Islam Malang. Seiring berjalannya waktu paguyuban tersebut diresmikan menjadi satu unit kreativitas mahasiswa di kampus yang secara resmi melakukan kegiatan-kegiatan berada di bawah naungan bidang kemahasiswaan Universitas Islam Malang sehingga peran dari UKM Korps Protokoler Mahasiswa Universitas kota Malang sangat strategis” ujar selaku Pembimbing Teknis UKM KPM Unisma, Bapak Imam Wahyudi Karimullah S.S., MA.
“UKM Korps Protokoler ini merupakan UKM yang sangat dekat dengan Universitas karena kita kerap terlibat dalam kegiatan besar terutama yang ada di kampus seperti yang terakhir ini kegiatan wisuda, kita ditugaskan bersama di sana mulai dari mengawal senat mempersiapkan acara dan ini sebagainya dan juga contoh-contoh yang pada saat kedatangan tamu besar dari negara sahabat ataupun tamu dari Provinsi, Kabupaten dan sebagainya, kita akan selalu terlibat dalam kegiatan tersebut” ujar Duta Ilyas Firman Syahputra selaku Ketua UKM KPM Unisma Periode 2022.
Harapan dari Bapak Imam Wahyudi Karimullah S.S., MA mengajak kita semua untuk saling bersinergi belajar bersama-sama untuk menjadi insan yang porfesional sehingga bisa memberikan dampak tidak hanya untuk diri kita tetapi juga bagi universitas, masyrakat, Nahdlatul Ulama, Indonesia dan bahkan dunia internasional marilah bergabung bersama UKM Korps Protokoler Mahasiswa Universitas Islam Malang.
Acara Secerca 1 berjalan dengan lancar dengan harapan mahasiswa mahasiswi Universitas Islam Malang semakin yakin untuk ikut berkiprah bersama UKM Korp Protokoler Mahasiswa demi mewujudkan cita-cita kampus tercinta kampus hijau Unisma Malang. (*)
INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Apa Reaksi Anda?