Kodim 0732 Sleman Sukses Wujudkan Akses Jalan Baru bagi Warga

Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III TA 2023 yang dilaksanakan Kodim 0732 Sleman telah sukses dilaksanakan. ... ...

Oktober 20, 2023 - 12:00
Kodim 0732 Sleman Sukses Wujudkan Akses Jalan Baru bagi Warga

TIMESINDONESIA, SLEMAN – Kehadiran anggota TNI selalu dinanti di tengah masyarakat. Terlebih saat pelaksanaan program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap III TA 2023 yang dilaksanakan Kodim 0732 Sleman telah sukses dilaksanakan.

Kegiatan yang dipusatkan di Kalurahan Sidokarto, Godean, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat setempat.

Masyarakat senang karena mereka kini memiliki akses jalan baru yang dibangun oleh para anggota TNI. Ekpresi sumringah terlihat dari wajah masyarakat setempat saat penutupan TMMD yang dilakukan oleh Komandan Kodim 0732 Sleman Letkol Arm Danny A.P Girsang.

TMMD-Sengkuyung-b.jpg

Penutupan kegiatan TMMD dilaksanakan di lapangan Klajuran, Sidokarto, Godean dengan ditandai pemukulan gong, penandatangan prasasti, dan penyerahan naskah hasil TMMD kepada Bupati Sleman Kustini SP.

Komandan Kodim 0732 Sleman menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang ikut serta berpartisipasi membantu dan menyukseskan Program TMMD Sengkuyung Tahap III tahun 2023 ini.

Kegiatan TMMD bertema Sinergi Lintas Sektor Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat. Tanpa ada partisipasi masyarakat, tentu pelaksanaan TMMD ini tak bisa dilaksanakan dengan cepat, tepat waktu, dan hasilnya memuaskan masyarakat.

“Ini membuktikan ada sinergi yang baik antara TNI dengan pemerintah daerah dan masyarakat. Pelaksanaan TMMD Tahap III berjalan sangat baik,” terang Letkol (Arm) Danny Arianto Pardamean Girsang, Kamis (19/10/2023).

Menurut Letkol Danny, keberhasilan tersebut merupakan hasil kerjasama lintas sektroral dalam membangun kepedulian, kebersamaan serta gotong royong.

Letkol Arm Danny juga mengucapkan terima kasih dan menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada seluruh anggota TNI-Polri, Pemda Sleman dan segenap komponen masyarakat yang selama satu bulan, sejak tanggal 20 September sampai dengan 19 Oktober 2023.

“Saling bahu-membahu bergotong-royong menyelesaikan Program TMMD ini,” jelas Danny.

TMMD-Sengkuyung-c.jpg

TMMD Sengkuyung Tahap III di Rewulu Wetan, Sidokarto, Godean, Sleman merupakan wujud kepedulian Kodim 0732 Sleman untuk menggugah kembali semangat kebersamaan gotong-royong serta kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

Sehingga, ada mengakselerasi program pemerintah yang sangat dibutuhkan Masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dana kegiatan TMMD bersumber dari APBD DIY sebesar Rp 75 juta, APBD Kabupaten Sleman Rp 200 juta rupiah. Selain itu, ada swadaya masyarakat berupa tenaga orang dan logistik.

Selama satu bulan kegiatan tersebut menghasilkan jalan sepanjang 200 meter, talud, pembangunan dua Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Juga ada hasil pembangunan non-fisik seperti penyuluhan pencegahan stunting, penyuluhan wawasan kebangsaan, dan penyuluhan kamtibmas. Setelah pelaksanan upacara penutupan TMMD dan Bakti Sosial pemberian sembako kepada masyarakat yang berhak.

Terpisah jalan baru hasil karya TMMD Sengkuyung Tahap III TA 2023 Kodim 0732 Sleman di Rewulu Wetan Sidokarto, Godean, Sleman di resmikan oleh Bupati Sleman Kustini.

Bupati Sleman Kustini menyampaikan terima kasih kepada TNI dan Polri serta masyarakat Sidokarto yang turut serta dalam pembuatan jalan dalam TMMD ini. Menurutnya, jalan yang diresmikan tersebut memiliki peran penting, akses jalan Bibis ke jalan Rewulu Wetan.

Dengan peresmian Jalan desa tersebut diharapkan akses transportasi dan konektivitas di wilayah tersebut akan mengalami peningkatan yang pada gilirannya akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

“Hasil TMMD ini sangat membantu kami. Terlebih lagi TNI telah melakukan pembangunan fisik maupun non fisik. Semoga kerjasama ini dapat terus terjalin, dan dapat terus kita tingkatkan,” terang Kustini.

Komandan Kodim 0732 Sleman Letkol Arm Danny A.P Girsang menambahkan, pembangunan jalan merupakan salah satu fokus utama kerjasama antara Pemerintah Daerah, TNI dan Polri, serta melibatkan partisipasi masyarakat yang akan menjadi penerima maanfaat dari jalan yang telah dibangun.

“Sebanyak 21 warga sepakat merelakan tanah miliknya dibuat jalan baru ini," ungkap Danny.

Selain pembuatan jalan, Program TMMD di Kalurahan Sidokarto juga meliputi Pembuatan Talud, lantainisasi dan pengecatan RTLH.

Sedangkan untuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan bela Negara dan wawasan kebangsaan, Penyuluhan Pencegahan Stunting dengan meningkatkan peran Posbindu dan Posyandu, serta Penyakit Tidak Menular.

Pada kesempatan itu, Dandim Sleman juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga dan merawat infrastruktur yang telah dibangun, Tentunya setelah selesai pelaksanaan kegiatan hari ini diharapkan masyarakat ikut menjaga dan merawat sehingga pemakaianya dapat digunakan dalam waktu yang lama.

Usai peresmian jalan baru tersebut warga meminta foto bersama dengan Dandim Sleman dan jajaran, Dandim mengaku bangga akan kerja sama dan kerja keras para anggota TNI-Polri, Pemda dan masyarakat, sasaran TMMD.

Menurutnya, selama kegiatan TMMD, ada kegiatan fisik maupun non fisik seperti pembuatan jalan dan talud, lantainisasi dan pengecatan RTLH.

"Sedangkan kegiatan non fisik meliputi penyuluhan bela negara dan wawasan kebangsaan, penyuluhan pencegahan stunting dengan meningkatkan peran Posbindu dan Posyandu, serta penyakit tidak menular dapat berjalan sesuai target dan tepat waktu,” terang Komandan Kodim 0732 Sleman Letkol Arm Danny A.P Girsang. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow