Implora Tembus Rekor MURI Replika Lipstik Terbesar

Produsen kosmetik Implora mencatat peningkatan penjualan produk pemulas bibir dan riasan mata. "Dari segi penjualan kita market leader yang nomor satu," terang Brand Manager Implora Natasha…

November 18, 2023 - 16:00
Implora Tembus Rekor MURI Replika Lipstik Terbesar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Produsen kosmetik Implora mencatat peningkatan penjualan produk pemulas bibir dan riasan mata. "Dari segi penjualan kita market leader yang nomor satu," terang Brand Manager Implora Natasha Claudia, Jumat (17/11/2023).

Dalam satu tahun terakhir, Implora bahkan telah meluncurkan lebih dari sepuluh macam produk dan telah mempersiapkan item baru pada tahun mendatang. Natasha melihat tren produk pemulas bibir akan beralih dari  matte ke glossy dengan warna nude serta dark.

"Kita harap tahun 2024 industri kosmetik akan lebih bagus lagi berdasarkan dari data-data dan input yang kita dapatkan dari agency," katanya.

Meskipun di tengah kompetisi brand baru, Implora siap bersaing dengan ketat dalam industri ini. Terutama untuk produk lipstik.

Sebagai monumen pengukuhan produk lipstik, Implora hari ini juga menghadirkan replika lipstik terbesar dengan tinggi 9 meter dan lebar 9 meter di Atrium Tunjungan Plaza Surabaya.

Replika lipstik dengan dominasi warna ungu ini berhasil meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Senior-MURI-Andre.jpgSenior MURI Andre Purwandono menyerahkan Plakat MURI kepada Group Brand Manager Natasha, Jumat (17/11/2023).

Piagam penghargaan dan Plakat MURI diserahkan langsung oleh Senior Manager MURI Andre Purwandono kepada Group Brand Manager Implora Natasha, dan Junior Brand Manager Implora Asa Sabanul Karimah.

Senior Manager MURI, Andre Purwandono menjelaskan bahwa penghargaan tersebut merupakan sebuah catatan rekor baru.

"Belum pernah ada yang bikin replika kemasan lipstik, di Indonesia," ujarnya.

Sementara dalam kesempatan talkshow, Implora juga memperkenalkan series terbaru Day to Day. Berisi empat SKU atau item produk. Mulai dari bedak hingga lipstik.

Day to Day Series bisa digunakan untuk sehari-hari. Terutama membidik market Gen Z. 

"Dan kalau kita lihat sekarang, Gen Z apalagi, yang lagi kuliah, yang lagi kerja, biasanya itu butuh waktu yang lama untuk make up. Makanya kita lihat, biar lebih efisien, bisa pakai Day to Day series, mempersingkat waktu make up nya," ujar Natasha.

Sementara itu, Junior Brand Manager Implora - Asa Sabanul Karimah menjelaskan, Day to Day series ini terdiri dari empat produk. Yakni two way cake, brow pop, keychain lip bullet, dan lip cream. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow