DPRD Kaltim Soroti Serapan Anggaran OPD yang Belum Maksimal dan Dapat Rapor Merah

Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji mengungkapkan pihaknya akan melaksanakan rapat koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait serapan anggaran masih rendah ...

November 14, 2023 - 15:00
DPRD Kaltim Soroti Serapan Anggaran OPD yang Belum Maksimal dan Dapat Rapor Merah

TIMESINDONESIA, SAMARINDA – Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji mengungkapkan pihaknya akan melaksanakan rapat koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait serapan anggaran masih rendah untuk memastikan realisasi alokasi efektif dan penggunaan anggaran yang maksimal di wilayah tersebut.

"Beberapa waktu yang lalu sebelum kita melakukan reses, telah lakukan rapat koordinasi pimpinan dengan Penjabat Gubernur menyoroti OPD yang dikenakan rapor merah dan kami tentu mengawasinya," ungkap Seno Aji. 

OPD yang menjadi perhatian utama pihaknya yaitu Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim. Diharapkan dapat meningkatkan serapan anggarannya.

Selanjutnya Politisi Gerindra itu menjelaskan bahwa serapan anggaran rendah penyebabnya adalah pembayaran yang belum tuntas atas pekerjaan yang sudah diselesaikan oleh kontraktor.

"Kontraktor sudah selesaikan pekerjaan tapi pembayarannya belum tuntas," ungkapnya.

Dia juga mewanti-wanti agar tidak terjadi penumpukan anggaran di akhir tahun, ia meminta Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) segera membayar pekerjaan yang telah diselesaikan kontraktor.

Legislator Dapil Kutai Kartanegara itu pun berharap kepada seluruh OPD bekerja lebih baik dan cepat dengan dukungan BPKAD, serta berupaya agar tidak ada lagi yang mendapat peringkat rapor merah. "Berharap dalam waktu dekat ini semuanya berjalan baik," tutup Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji.(*)

 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow