Ini 6 Langkah Percepatan Askab PSSI Banyuwangi Pasca Terpilih, Publik Bola Wajib Tahu

Pasca terpilih dalam kongres, Ketua Askab PSSI Banyuwangi, Jawa Timur, Michael Edy Hariyanto, langsung melakukan langkah-langkah guna mendorong percepatan kemajuan sepakbola daerah. Dari hasil diskusi…

April 15, 2025 - 08:00
Ini 6 Langkah Percepatan Askab PSSI Banyuwangi Pasca Terpilih, Publik Bola Wajib Tahu

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Pasca terpilih dalam kongres, Ketua Askab PSSI Banyuwangi, Jawa Timur, Michael Edy Hariyanto, langsung melakukan langkah-langkah guna mendorong percepatan kemajuan sepakbola daerah. Dari hasil diskusi bersama jajaran, sedikitnya ada 6 langkah yang menjadi prioritas utama.

“Pertama, saya bersama Wakil Ketua dan Executive Committee (Exco) terpilih sedang melakukan komunikasi, koordinasi serta langkah-langkah taktis administratif yang diperlukan. Dengan harapan bisa segera mendapatkan SK dan menggelar pelantikan,” kata Michael, Selasa (15/4/2025).

“Agar berbagai agenda penting yang mendesak bisa segera teratasi dengan baik, dan bisa gerak cepat dalam mewujudkan sepakbola Banyuwangi yang lebih maju dan lebih baik,” imbuhnya.

Kedua, lanjut Michael, dengan akan digelarnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) dan Piala Soeratin, sambil menunggu pelantikan, Askab PSSI Banyuwangi, melakukan sejumlah persiapan. Terutama seleksi pemain serta berbagai persiapan lainnya.

“Sebagai langkah ketiga, Askab PSSI Banyuwangi, juga terus membangun komunikasi dan koordinasi dengan Asprov PSSI Jatim dan KONI Banyuwangi, agar bisa memaklumi pentingnya langkah percepatan untuk kemajuan sepakbola daerah, dan bersedia membantu percepatan legalitas,” beber Michael.

Pria yang juga Wakil Ketua DPRD Banyuwangi ini turut menyampaikan bahwa SK dan pelatikan dibutuhkan pula oleh Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Banyuwangi. Mengingat AFK Banyuwangi, dalam waktu dekat akan menjadi tuan rumah Pra Porprov.

“Kelima, saya meminta kepada semua pihak yang terkait dengan rencana kegiatan sepakbola atau futsal, yang membutuhkan rekomendasi Askab PSSI Banyuwangi, untuk bisa memakluki masa transisi kepengurusan saat ini,” cetusnya.

Dan langkah yang ke-enam, Askab PSSI Banyuwangi, dibawah kepemimpinan Michael Edy Hariyanto, SH MH, mengimbau kepada semua pihak yang telah mendapatkan rekomendasi penyelenggaraan kegiatan dari pengurus demisioner namun belum dilaksanakan diharap segera mengajukan permohonan ulang kepada pengurus baru.

“Untuk dilakukan Assessment dan penyesuain-penyesuain regulatif yang dimungkinkan diberlakukan, demi tujuan penyelenggaraan turnamen atau kegiatan lainnya yang lebih baik,” cetusnya.

Untuk diketahui, sesuai hasil Kongres Askab PSSI Banyuwangi, yang digelar di Kampus Universitas PGRI Banyuwangi, pada Rabu, 9 April 2025, Michael Edy Hariyanto, SH MH, terpilih sebagai ketua periode 2025-2029. Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi yang dipercaya menduduki jabatan Ketua Komite Fraksi Partai Demokrat (Komite FPD) DPRD Kabupaten Kota DPP Partai Demokrat masa bakti 2025-2030 tersebut berkomitmen untuk memajukan sepakbola di Bumi Blambangan. Maka jangan heran berbagai langkah percepatan langsung dilakukan oleh Michael beserta jajaran. (*)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow